22.3 C
Kediri
Sunday, May 28, 2023

Cetak Brace Lawan Persita, Ini Komentar Flavio Silva

Di balik kemenangan beruntun tujuh kali Persik, ada satu nama pemain yang bersinar. Ia adalah Flavio Silva. Pemain asal Portugal yang baru didatangkan pada Januari 2023 ini mencetak dua gol ke gawang Persita Tangerang Jumat (24/3) malam.

Kepada Jawa Pos Radar Kediri, Flavio mengatakan bahwa dirinya senang bisa mencetak brace itu. “Senang bisa cetak gol.Sekarang istirahat, besok latihan lagi. Persiapan pertandingan selanjutnya,” katanya singkat.

Pemain asal Portugal itu mengatakan bahwa dirinya selalu ingin tampil maksimal di setiap pertandingan. Mencetak gol adalah salah satu tugasnya kala didatangkan oleh Pelatih Persik Divaldo Alves ke Kediri.

“Sebagai seorang striker maka saya harus bisa memberikan yang terbaik. Mencetak gol salah satunya. Namun yang terpenting adalah kemenangan tim. Jika gol saya bisa membuat tim menang maka saya ikut senang,” ujar pemain bernomor 77 itu.

Baca Juga :  Seleksi Persik Kediri Masih Fokus untuk Putra Daerah

Bahkan, Flavio juga terpilih sebagai man of the match dengan dua gol yang ia cetak. Aksi briliannya untuk membuka dan menciptakan ruang kosong, serta kecepatannya saat menerima umpan terobos dari Renan Silva membuatnya bisa mencatatkan gol.

Bahkan, publik Kediri juga sudah menganggap Flavio sebagai bagian dari tim yang sangat penting. Persikmania pun memiliki julukan akrab kepada Flavio. Ia dipanggil “Ucok” oleh para suporter.

“Dari mana panggilan Ucok itu saya tidak tahu. Namun jika fans senang, saya ikut senang. Tidak apa-apa dipanggil Ucok. Semoga itu hal yang baik,” ujarnya tertawa.

Di tengah euforia kemenangan itu, sang pelatih, Alves mengatakan bahwa Ucok sudah bisa beradaptasi dengan sepak bola di Indonesia. Dengan 5 gol dan 1 assist dalam 12 pertandingan, Alves mengaku senang dengan pencapaian striker yang ia panggil untuk menggantikan striker Persik sebelumnya Joanderson.

Baca Juga :  Dikri Yusron Bertekad Tambah Catatan Clean Sheet Bersama Macan Putih

“Saya ikut senang dengan penampilan (Flavio) kemarin. Namun saya juga akan terus ingatkan untuk tetap fokus. Karena masih ada laga selanjutnya,” imbuh Alves.

Ia ingin sampai akhir musim Ucok tetap bekerja keras untuk mencari gol lebih banyak lagi. Untuk membuat Persik meraih posisi yang terbaik di akhir musim.

 

 

Untuk mendapatkan berita-berita terkini Jawa Pos Radar Kediri, silakan bergabung di Grup Telegram “Radar Kediri”. Caranya klik link join telegramradarkediri. Sebelumnya, pastikan Anda sudah menginstal aplikasi Telegram di ponsel.






Reporter: Iqbal Syahroni

Di balik kemenangan beruntun tujuh kali Persik, ada satu nama pemain yang bersinar. Ia adalah Flavio Silva. Pemain asal Portugal yang baru didatangkan pada Januari 2023 ini mencetak dua gol ke gawang Persita Tangerang Jumat (24/3) malam.

Kepada Jawa Pos Radar Kediri, Flavio mengatakan bahwa dirinya senang bisa mencetak brace itu. “Senang bisa cetak gol.Sekarang istirahat, besok latihan lagi. Persiapan pertandingan selanjutnya,” katanya singkat.

Pemain asal Portugal itu mengatakan bahwa dirinya selalu ingin tampil maksimal di setiap pertandingan. Mencetak gol adalah salah satu tugasnya kala didatangkan oleh Pelatih Persik Divaldo Alves ke Kediri.

“Sebagai seorang striker maka saya harus bisa memberikan yang terbaik. Mencetak gol salah satunya. Namun yang terpenting adalah kemenangan tim. Jika gol saya bisa membuat tim menang maka saya ikut senang,” ujar pemain bernomor 77 itu.

Baca Juga :  Nasib Warga Terdampak Bandara usai Bermukim di Tempat Baru

Bahkan, Flavio juga terpilih sebagai man of the match dengan dua gol yang ia cetak. Aksi briliannya untuk membuka dan menciptakan ruang kosong, serta kecepatannya saat menerima umpan terobos dari Renan Silva membuatnya bisa mencatatkan gol.

Bahkan, publik Kediri juga sudah menganggap Flavio sebagai bagian dari tim yang sangat penting. Persikmania pun memiliki julukan akrab kepada Flavio. Ia dipanggil “Ucok” oleh para suporter.

“Dari mana panggilan Ucok itu saya tidak tahu. Namun jika fans senang, saya ikut senang. Tidak apa-apa dipanggil Ucok. Semoga itu hal yang baik,” ujarnya tertawa.

Di tengah euforia kemenangan itu, sang pelatih, Alves mengatakan bahwa Ucok sudah bisa beradaptasi dengan sepak bola di Indonesia. Dengan 5 gol dan 1 assist dalam 12 pertandingan, Alves mengaku senang dengan pencapaian striker yang ia panggil untuk menggantikan striker Persik sebelumnya Joanderson.

Baca Juga :  Kreatif, Linmas Ngronggo buka Angkringan Untuk Tambah Pemasukan

“Saya ikut senang dengan penampilan (Flavio) kemarin. Namun saya juga akan terus ingatkan untuk tetap fokus. Karena masih ada laga selanjutnya,” imbuh Alves.

Ia ingin sampai akhir musim Ucok tetap bekerja keras untuk mencari gol lebih banyak lagi. Untuk membuat Persik meraih posisi yang terbaik di akhir musim.

 

 

Untuk mendapatkan berita-berita terkini Jawa Pos Radar Kediri, silakan bergabung di Grup Telegram “Radar Kediri”. Caranya klik link join telegramradarkediri. Sebelumnya, pastikan Anda sudah menginstal aplikasi Telegram di ponsel.






Reporter: Iqbal Syahroni

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru

/